Resep Ayam Rica-Rica

Sajian ayam rica-rica ini sangat cocok untuk anda sajikan pada saat perayaan tahun baru yang tinggal beberapa hari lagi. Makanan ayam rica-rica ini memang banyak sekali disukai dikalangan masyarakat karena memang rasanya yang enak, gurih dan pedas, sehingga cocok dengan orang yang suka dengan makanan yang pedas. Namun bagi anda yang tidak suka dengan masakan yang terlalu pedas maka porsi cabenya bisa dikurangi yang tentu saja tidak mengurangi rasa nikmatnya. Ayam rica-rica ini dihidangkan dengan sepiring nasi putih hangat dan sayur pelengkap akan menambah lezatnya jam makan anda. Langsung saja yuk kita simak bahan-bahan dan cara membuatnya untuk segera dipraktekkan didapur anda. Selamat menikmati.

ayam-rica-rica

Bahan-bahan :

  • 1 ekor ayam, lebih enak bila pakai ayam kampung
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 4 buah daun bawang, potong-potong
  • 10 lembar daun jeruk purut, buang tulang tengahnya
  • 2 lembar daun pandan, potong kasar
  • 3 ikat daun kemangi, ambil daunnya saja
  • 800ml air atau secukupnya
  • Garam dan gula secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis

Bumbu-bumbu untuk dihaluskan :

  • 10 buah cabai merah keriting (sesuai selera pedas)
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 12 buah bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 batang serai, geprek
  • 4 buah kemiri
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 1 cm lengkuas

Cara membuat :

  1. Cuci bersih ayam yang sudah dipotong-potong lalu beri perasan jeruk nipis dan sedikit garam lalu diamkan sekitar 15-20
  2. Ulek bumbu-bumbu yang untuk dihaluskan namun jangan sampai terlalu lembut.
  3. Siapkan wajan dan panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu hingga harum. Lalu masukkan daun pandan dan daun jeruk, aduk hingga aroma harumnya keluar.
  4. Masukkan ayam lalu aduk hingga berubah warna. Beri taburan garam dan gula kemudia tuangkan air hingga ayam terendam. Tunggu hingga daging ayam menjadi empuk dan bumbu meresap ke dalam ayam
  5. Setelah kuah mengental, masukkan air jeruk nipis. Kemudian untuk yang terakhir masukkan daun kemangi dan daun bawang. Aduk rata lalu angkat.
  6. Ayam rica-rica siap dihidangkan.

Leave a Comment